Makanan di berbagai negara belahan dunia memiliki keunikannya masing-masing, seperti misalnya serangga yang dapat dimakan walau terlihat menjijikan ternyata memiliki protein yang tinggi bagi tubuh, namun berbeda dengan ke-10 makanan yang akan di perlihatkan dalam Artikel ini.
Ke-10 makanan ini di kenal sebagai makanan paling ekstrem dan unik yang pernah ada, mungkinkah anda pernah mencoba salah satu dari 10 makanan ini ?
Berikut merupakan 10 Makanan paling Ekstrem di Dunia :
1. CENTURY EGGS
Makanan ini berasal dari negara China, di sebut juga sebagai Century eggs atau Millennium eggs (Telur Ribuan Tahun atau berabad-abad). Makanan ini bisa berasal dari telur puyuh, bebek atau ayam.
Dimana dalam pembuatannya telur tersebut di awetkan dalam campuran abu, tanah liat dan garam selama beberapa bulan. Dalam prosesnya putih telur berubah menjadi seperti jelly berwarna coklat, sementara kuning telur menjadi berwarna kehijauan atau keabuan.
Telur ini mengeluarkan bau yang sangat kuat antara sulfur dan ammonia, dan rasa dari telur ini sangat kompleks.
2. BALUT
Mungkin ini merupakan makanan paling Aneh dan ekstrem yang anda pernah lihat.
Makanan ini umumnya di jumpai di negara Philippines, cambodia dan vietnam dimana di jual di makanan jalanan. Makanan ini berbahan telur biasanya bebek atau ayam, yaitu dimana terdapat embrio bebek atau ayam di dalam telur ini. Dimana makanan ini biasanya di hidangkan dengan di kukus bersama dengan cangkangnya.
Balut biasanya di makan ketika telur tersebut berumur 17 hari, dimana embrio atau janin di dalam telur tersebut belum memiliki tulang dan belum terbentuk sepenuhnya. Terkadang ada yg memakannya ketika berumur 21 hari dimana telah terdapat paruh, bulu dan tulang.
3. CASU MARZU
Merupakan makanan yang berasal dari Italia yang di temukan di kota Sardinia.
Casu Marzu merupakan keju yang biasanya berasal dari domba dimana terdapat rumah / sarang dari larva serangga hidup di dalamnya. Larva di dalam keju ini membuat keju ini menjadi fermentasi yang hampir sama seperti pembusukan, dimana lemak dari keju tersebut dipecah atau terurai.
Proses pembuatan keju ini dilakukan dengan membuat retakan sehingga lalat dapat bertelur diatas keju tersebut, setelah telur tersebut menetas lahirlah larva yang membuat sarang di keju tersebut, dan membuat keju ini memiliki bau yang pekat, dan rasa yang unik.
4. FUGU FISH
Ikan Fugu di kenal sangat beracun dan berbahaya dimana di beberapa restoran jepang hanya koki yang telah di latih secara khusus selama 2 sampai 3 tahun dan menyelesaikan test resmi untuk dapat menyajikan ikan ini.
Beberapa koki membiarkan beberapa jumlah racun yg tersisa dalam ikan ini untuk memberikan sensasi kesemutan di lidah dan bibir ketika anda menikmatinya.
5. SCORPION SOUP
Sup satu ini terbuat dari kalajenking, dapat ditemukan di negara china merupakan makanan tradisional di wilayah selatan china, dimana anda mungkin akan mendapatkan sensasi seram hanya dengan melihat kalajenking di dalam sup ini.
Rasa dari kalajengkin ini ternyata cukup enak, dan memiliki rasa seperti kayu yang dimana racun dari kalajengking telah di netralisir pada proses memasaknya.
Di beberapa negara terdapat permen yang di dalamnya di awetkan kalajengking.
6. LIVE COBRA HEART
Makanan ini tidak di jual secara umum di vietnam, namun beberapa orang memakan Jantung dari Ular Kobra ini. Dimana terdapat kepercayaan bahwa memakan ular ini secara hidup-hidup dapat memberikan kekuatan dan meningkatkan tenaga.
Proses memakannya adalah dengan memilih ular kobra yang masih hidup, kemudian kepala ular tersebut di potong dan jantung dari ular tersebut yang masih berdetak di keluarkan kemudian di letakkan di cawan dengan sedikit darah ular kemudian di telan sepenuhnya.
7. HAGGIS
Makanan tradisional Skotlandia ini Merupakan makanan yang di masak dengan menggunakan perut dari hewan Domba yang telah di kosongkan dan di cuci.
Bahan-bahan dalam membuat haggis biasanya berupa jantung, hati, paru-paru domba yang di campur dengan bawang bumbu, tepung haver, garam dan kaldu kemudian di masak dengan menggunakan perut domba selama beberapa jam.
Di katakan bahwa haggis memiliki rasa teksture pedas yang sempurna dan rasa gurih yang nikmat.
8. SANNAKJI
Makanan ini berasal dari bayi gurita hidup yang di potong kemudian di bumbuhi dengan minyak wijen, dan di makan hidup-hidup ketika tentakel gurita tersebut masih menggeliat.
Ketika memakan makanan ini jika anda tidak mengigitnya secara hati-hati, maka isapan dari tentakel gurita ini dapat menempel di mulut dan tenggorokan anda.
9. ROCKY MOUNTAIN OYSTERS
Dari nama makanan ini oyster yang berarti kerang tiram, namun sebenarnya makanan ini bukan berasal dari bahan kerang.
Makanan ini berasal dari testis hewan banteng atau kerbau. Dimana makanan ini di goreng secara langsung dan di kenal dinikmati di beberapa bagian United States dan Kanada.
Testis dari kerbau atau banteng ini di kuliti, dan di kukus kemudian di campurkan dengan adonan tepung dan di goreng, setelah itu biasanya di taburkan dengan saus koktail.
10. HAKARL
Anthony Bourdain di kenal sebagai orang koki yang telah mencoba berbagai macam makanan aneh di dunia ini. Memberikan predikat kepada makanan Hakarl ini sebagai makanan paling menjijikan yang pernah di makannya.
Hakarl di buat dengan mengeluarkan isi perut dari ikan hiu kemudian di fermentasikan selama 2 - 4 bulan, makanan ini dikenal dengan baunya yang berbau ammonia.
Makanan ini di jual di berbagai toko di Islandia dan biasanya di hidangkan berbentuk kotak-kotak dengan tusuk gigi.
Link mati ??? Tinggalkan Komentar Kamu, Kami Akan Segera Memperbaiki Linknya
0 comments:
Post a Comment